oleh

Mari Jaga Banten Bersama, Pesan Kombes Imam Tarmudi di Hari Santri Nasional

Kota Serang– kemajuanrakyat.id-Dalam momentum peringatan Hari Santri Nasional yang digelar di Kanwil Kementerian Agama Provinsi Banten, Rabu (22/10/2025), Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Polda Banten, Kombes Imam Tarmudi, S.I.K, M.H,. menyampaikan pesan penting kepada masyarakat untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Banten.

“Selamat Hari Santri. Semoga dengan diperingatinya Hari Santri ini membawa keberkahan bagi Provinsi Banten dan menjadi langkah menuju Indonesia Emas. Mari kita terus menjaga, berkoordinasi, dan saling berkontribusi demi kemajuan masyarakat,” ujar Kombes Imam Tarmudi kepada wartawan.

Peringatan Hari Santri Nasional di Banten diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan dan kebangsaan yang melibatkan santri, ulama, serta unsur pemerintah daerah. Kegiatan diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga kondusivitas serta nilai-nilai kebangsaan.

( Yuyi Rohmatunisa)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed