oleh

BIN Banten Lakukan Percepatan Program Vaksinasi Massal Door to Door di Kampung Kalutuk Desa Cikande.

Serang, Kemajuanrakyat.id- Badan Intelijen Negara (BIN) Banten lakukan Program Vaksinasi Massal Door to Door dosis 2 yang dilaksanakan di Kampung Kalutuk Desa Cikande Kecamatan Cikande Kabupaten Serang, Selasa (12/10/2021).

Program Vaksinasi Door to Door di seluruh Indonesia yang dilaksanakan oleh Badan Intelijen Negara(BIN) merupakan perintah langsung dari Presiden Republik Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dan menjangkau masyarakat yang belum mempunyai akses vaksin.

Kepala BIN Banten Brigjen TNI Cahyono Cahya Angkasa selaku Kepala BIN Daerah (KABINDA) Banten mengatakan , program vaksinasi door to door hari ini bekerjasama dengan UPT Puskesmas Cikande sebagai vaksinator.Dalam pelaksanaan vaksinasi dosis 2 bertujuan untuk mempercepat memutus mata rantai wabah virus covid-19 dan menciptakan( herd immunity ) kekebalan tubuh menuju Indonesia sehat , Indonesia hebat dan dan kita mengharapkan wabah virus covid 19 cepat berakhir.

“sasaran vaksin hari ini sebanyak 1101 dosis2, berhasil divaksin 998 dan gagal vaksin 113 orang (hipertensi).Saya juga mengharapkan untuk masyarakat agar tetap selalu mematuhi protokol kesehatan dengan menerapkan 5 M agar terhindar dari virus -19, ” Harap Kabinda Brigjen TNI Cahyono Cahya Angkasa.

Pemerintah Kecamatan Cikande Moch.Agus menyampaikan kepada awak media mengatakan , saya berterimakasih banyak kepada BIN yang telah berperan aktif dalam program vaksinasi door to door untuk masyarakat Cikande, tentu dengan tujuan vaksinasi dapat membentuk kekebalan tubuh.

” Saya mengharapkan giat vaksinasi door to door ini bisa terlaksana di setiap desa di Kecamatan Cikande, agar masyarakat dapat terlayani vaksinasi door to door yang dilaksanakan oleh BIN , ” Harap Moch.Agus.

Hal senada disampaikan oleh Udin Junaedi warga kampung Kalutuk , mengucapkan terimakasih banyak kepada BIN Banten yang telah melaksanakan vaksinasi door to door , sehingga kami dapat terbantu dengan adanya vaksinasi door to door dari BIN.

Pelaksanaan vaksinasi door to door berjalan dengan lancar dengan mematuhi protokol kesehatan. (Saor.s)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed