Kota Serang, Kemajuanrakyat.Id-Wakil Ketua DPRD Kota Serang, Roni Alfanto memberikan apresiasi tinggi kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Serang dan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kota Serang atas dedikasinya dalam membina serta memberikan penghargaan kepada para atlet berprestasi di Kota Serang.
Ia mengungkapkan kebanggaannya terhadap para atlet yang telah mengharumkan nama Kota Serang di berbagai ajang, termasuk di tingkat Provinsi Banten.
“Saya mengapresiasi KONI Kota Serang dan Disparpora yang telah menunjukkan kepedulian dan perhatian terhadap para atlet. Mereka bukan hanya mewakili Kota Serang, tetapi juga membawa nama baik Banten,” ujar Roni kepada saat diwawancarai wartawan Rabu, (30/4/2025).
Ia menambahkan bahwa apresiasi dan penghargaan yang diberikan bukan hanya sebagai bentuk motivasi, tetapi juga sebagai bukti komitmen pemerintah daerah dalam mendukung dunia olahraga. Menurutnya, dukungan semacam ini penting agar para atlet semakin terpacu untuk terus mencetak prestasi.
Lebih lanjut, politisi muda dari Partai NasDem menyampaikan harapannya agar Kota Serang dapat kembali merebut gelar juara umum dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten yang akan datang.
“Kita harus tetap berprestasi dan menargetkan kembali juara umum di Porprov mendatang. Dengan semangat dan kerja keras semua pihak, saya optimistis Kota Serang bisa mencapainya,” tambahnya.
Roni juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk dunia pendidikan dan sektor swasta untuk ikut mendukung pembinaan olahraga sejak usia dini agar tercipta regenerasi atlet yang berkualitas dan kompetitif.
( Yuyi Rohmatunisa)
Komentar