Kota Serang- kemajuanrakyat.id-Ketua Paguyuban Paguron Silat Banten, H. TB. Masduki, SE., mengajak seluruh pelaku usaha dan masyarakat Banten untuk kembali berkontribusi membangun daerahnya melalui pengembangan sumber daya manusia. Hal ini disampaikan pada pertemuan yang digelar di Hotel Wisata Baru, Sabtu (15/11/2025).
“Banten tidak perlu dibangun dari nol, karena Banten sudah berdiri. Yang perlu dibangun adalah sumber daya manusianya yang adil, berkeadilan, sosial, dan dapat diberdayakan,” ujar Masduki.
Dalam sambutannya, Masduki menekankan pentingnya menghargai kesepuhan dan eksistensi paguron silat yang telah dikenal baik di tingkat nasional maupun internasional. Ia menegaskan, pembinaan generasi muda tetap menjadi prioritas utama agar mereka dapat maju dan mandiri.
“Kita berkumpul di sini bukan untuk mengumpulkan suara, tapi untuk menyuarakan perjuangan. Kehadiran pemerintah di paguyuban ini sangat penting sebagai pengayom, karena mempersatukan masyarakat Banten tidak mudah,” tambahnya.
Masduki juga mengingatkan bahwa keberhasilan banyak pemimpin di Banten, termasuk Kapolda yang berpotensi menjadi Kapolri, tidak lepas dari nilai dan pengalaman yang didapat dari interaksi dengan masyarakat serta tokoh kiai dan jawara di daerah.
Pertemuan yang dihadiri dari 30 paguron dan ratusan para anggota paguyuban, menurut Masduki merupakan wujud komitmen untuk maju bersama, besar bersama, dan menikmati hasil pembangunan secara kolektif. Ia menekankan bahwa kemajuan Banten tidak hanya diukur dari aspek ekonomi, tetapi juga kesejahteraan hati, keluarga, dan kehidupan masyarakat.
“Kita akan terus berdiskusi dan musyawarah, serta menampung masukan dari ketua dan dewan pembina. Semoga kita selalu diberi kesehatan dan rezeki, serta dapat bersinergi untuk kemajuan Banten,” pungkasnya.
( Bayu Sukma Kelana)














Komentar