oleh

H.TB. Masduki, Banten Kaya SDA, Tapi Butuh SDM yang Mampu Mengelola

Serang — kemajuanrakyat.id-Tokoh Keseupuhan Paguyuban Paguronan, H.TB. Masduki, SE menegaskan perlunya pembenahan struktural dalam organisasi serta peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Banten. Hal itu disampaikan saat ditemui wartawan, Jumat (14/11/2025).

H. Masduki yang saat ini masih menjabat sebagai Ketua Kadin Pelabuhan mengungkapkan bahwa dirinya telah kenyang berorganisasi. Ia menyebut banyak tawaran untuk bergabung ke berbagai organisasi, namun menurutnya tidak semua organisasi memiliki tata kelola yang baik.

“Organisasi itu harus ada pembenahan struktural. Karena sistem yang berjalan sering kali tidak dipahami. Selain itu, organisasi juga harus punya usaha. Kalau hanya bergantung pada orang, pasti menimbulkan ketergantungan,” ujarnya.

Terkait pengalamannya mencalonkan diri sebagai bupati, H. Masduki menyebut langkah itu lebih sebagai upaya membaca situasi politik di Banten. Ia menilai kondisi politik daerah masih didominasi kelompok-kelompok tertentu.

“Kemarin saya nyalon bupati hanya cek ombak saja. Saya ingin tahu Banten itu seperti apa. Di Banten terbentuk kelompok untuk keluarganya, kelompok untuk proyek. Memang ada permainan, tapi setiap orang ada masanya,” ucapnya. Ia menilai sebagian pihak masih bersikap pragmatis dalam melihat kepentingan jangka panjang daerah.

Lebih jauh, H. Masduki mengenang kiprahnya sebagai aktivis. Ia menegaskan bahwa kemajuan Banten tidak akan tercapai tanpa pembangunan SDM yang kuat. Menurutnya, Banten memiliki kekayaan alam yang besar namun belum dikelola secara optimal.

“Banten itu kaya sumber daya alam. Tapi kalau tidak ada SDM yang mampu mengelolanya, sulit. Jangan sampai seperti Papua, di mana pusat atau bahkan pihak asing yang menikmati hasilnya,” tuturnya.

Ia juga menekankan bahwa Banten sejatinya telah maju sejak masa Kesultanan, bahkan pernah memiliki duta besar dengan kekayaan alam yang melimpah. Namun, menurutnya narasi “memajukan Banten” sering kali keliru arah.

“Yang benar itu memajukan dan membentuk sumber daya manusianya agar mampu mengelola kekayaan alam Banten. Kekayaan itu sudah ada sejak dulu,” tegas H. Masduki.

Dengan pandangan tersebut, H. Masduki berharap berbagai pihak di Banten dapat mengambil langkah nyata dalam memperbaiki sistem organisasi dan menyiapkan SDM yang kompeten untuk masa depan daerah.

( Bayu Sukma Kelana)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed